Danramil 02/Watumalang Bersama Komponen Terkait Pantau Tanah Longsor Jalan utama Wonosobo – Watumalang tepatnya di Dusun Temanggung Desa Kuripan lumpuh total tidak bisa dilalui kendaraan baik roda 2 maupun lainnya. Hal ini disebabkan tertutup tanah longsor. (5/4/2024)

Kapten Cke Sapta Wibawa Danramil 02/Watumalang didampingi Babinsa bersama komponen terkait seperti BPBD, SAR, relawan dan masyarakat langsung bergerak ke sasaran memantau kondisi tanah longsor tersebut.

Saat memantau tanah longsor Danramil berkata “Telah terjadi tebing setinggi 30 meter lebar 64 meter pada pukul 22.00 longsor yang mengakibatkan kerusakan rumah 4 unit atas nama Poniyem, Ahmad Suradi, Supriyanto, Martiyah dan kandang ayam milik Sukartiyanto serta menutup jalan utama Wonosobo – Watumalang”.

Serta dimungkinkan ada korban yang tertimbun, sebab ada laporan dari warga Wonoroto yang kehilangan keluarganya. Menurut mereka sekitar jam tersebut dalam perjalanan pulang dari Wonosobo. Saat ini ke dua orang (bapak anak) tersebut HP-nya tidak bisa dihubungi.

Mengingat cuaca malam hari, beberapa tiang listrik roboh, ditambah masih hujan maka proses evakuasi tidak bisa dilakukan. Sebab material sangat banyak bila dilaksanakan resiko terlalu besar.

“Kami hanya bisa menghimbau kepada warga agar yang mau perjalanan dari Wonosobo ke Watumalang agar lewat Kalibeber – Krinjing. Sebab longsor tidak hanya 1 titik saja. Ditambah lagi hujan masih sering turun longsor susulan setiap saat bisa terjadi. ” kata Kapten Cke Sapta Wibawa.

Rencana evakuasi akan dilaksanakan pagi dengan mengerahkan semua komponen yang ada mengingat material yang disingkirkan cukup banyak, merupakan jalan utama dan dimungkinkan ada korban. Sehingga dengan pengerahan secara maksimal permasalahan tersebut cepat tertangani, pungkas Danramil.

Pendim0707

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Explore More

Bahasa Indonesia Saat Ini Menjadi Bahasa Resmi Konferensi Umum UNESCO Selasa, 21 November 2023

-Bahasa indonesia Resmi jadi bahasa Dunia PBB

Paris, Prancis – Bahasa Indonesia telah berhasil diakui sebagai bahasa resmi atau bahasa resmi dalam Konferensi Umum UNESCO. Keputusan ini diambil melalui adopsi Resolusi 42 C/28 dengan suara bulat selama

Beberapa Oknum Pendekar Gebuki pemotor saat Melintas di Plumpang Tuban

Beberapa Oknum Pendekar Gebuki pemotor saat Melintas di Plumpang Tuban

Dikutip dari beritasatu, seorang pengendara motor menjadi korban tindakan keganasan dari sekelompok oknum pendekar yang sedang melakukan konvoi setelah menghadiri pengajian Gus Iqdam di Kecamatan Jenu. Dalam video yang beredar,

Mobil parkir di tarbak di Karanganyar

se.1379 laka di karanganyar mobil parkir ditarbrak.jpg

Mobil sedang di tinggal parkir di tepi jalan di tarbarak dari lawan arah. Sebuah mobil hitam menabrak mobil kijang innova yg terparkir di bahu jalan. Dalam rekaman cctv terlihat pemilik